Assalamu'alaikum Wr.Wb
Dlingo, Minggu, 07 Januari 2017 diselenggarakan rapat rutin bulanan PCPM-KOKAM Kecamatan Dlingo yang kali ini diselenggarakan di ranting Muntuk Utara tepatnya di kediaman bapak Jarot Gunawan. Rapat bulanan ini diselenggarakan dengan tujuan mempererat tali silaturahmi antar anggota PCPM-KOKAM dan tentunya mematangkan koordinasi agar kegiatan dapat terlaksana dengan baik dan lancar serta tentunya melaksanakan evaluasi terhadap kegiatan yang telah dilaksanakan.
Susunan dari acara tersebut adalah:
1. Pembukaan
2. Sambutan
a. Bapak Sukijan (PCM Dlingo)
b. Bapak Nurwanto (PCPM Dlingo)
3. Pengajian (Bapak Susilo Wifi)
4. Koordinasi (Bapak Rustam)
5. Arisan (Bapak Jhoni)
6. Laporan Bendahara (Bapak Abdul Malik)
Pada acara sambutan yang pertama, bapak Sukijan selaku Anggota PCM Dlingo menyampaikan harapan kepada seluruh anggota PCPM-KOKAM Dlingo agar selalu bersemangat untuk berorganisasi Muhammadiyah serta mampu untuk menghidupi Muhammadiyah seperti pesan dari KH.Ahmad Dahlan yaitu 'Hidup-Hidupilah Muhammadiyah tapi Jangan Mencari Kehidupan di Muhammadiyah' karena InsyaAlloh Perserikatan Muhammadiyah akan terus menjaga islam sesuai dengan Al-Quran dan Hadist. Bapak Sukijan juga menyampaikan sejarah adanya Muhammadiyah di Dlingo yang tentunya sangat menarik untuk diketahui oleh peserta rapat.
Sambutan kedua disampaikan oleh bapak Nurwanto selaku Ketua PCPM Dlingo, Beliau menyampaikan agar seluruh anggota dapat bersinergi dan dapat mensukseskan kegiatan/agenda PCPM-KOKAM Dlingo. Bapak Susilo Wifi dalam sesi pengajian menyampaikan agar kita selaku organisasi kepemudaan harus ikut serta dalam mengawal Agama Islam di Indonesia agar agama kita bersih dari fitnah dan adu domba oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.
Dalam sesi Koordinasi, Bapak Rustam selaku komandan KOKAM Dlingo dengan sabar memandu diskusi bersama untuk mempersiapkan berbagai acara yang akan dilaksanakan serta melakukan evaluasi kegiatan yang telah dilaksanakan. Setelah koordinasi, tibalah waktunya untuk acara yang terahir yaitu arisan yang dipandu oleh bapak Jhoni serta laporan keuangan oleh bapak Abdul Malik. BY admin.
Fastabiqul Khairat
Wassalamu alaikum Wr. Wb
0 komentar:
Posting Komentar